Saturday, January 21, 2012

Mulai dari Sekarang

"Wahai para muslimah kami sbg suami sangat banyak godaan diluar maka berpenampilanlah dihadapan suamimu seperti kau hendak keluar rumah"

Sebuah kalimat yang singkat tapi cukup membuat saya termenung beberapa lama: 'kenapa ya, kalau di rumah kita (ehm, maksudnya saya) cenderung berpenampilan seadanya (coba cek dari pakaian yang dikenakan, tatanan rambut, polesan wajah,, haduw..), sedangkan kalau ke luar rumah justru ingin tampil serba wah?'

Dan biasanya, alasan saya yang itu-itu lagi (dandannya nanti aja, kalau di depan suami) selalu sukses membuat saya tetap berpenampilan seadanya saat di rumah, padahal kan segala sesuatu itu butuh proses dan latian. Akan susah kalau seseorang yang terbiasa melakukan suatu hal harus tiba-tiba merubah kebiasaannya. Toh gak ada salahnya kalau berhias di depan ayah ibu kan? Masih muhrim juga, hehe

Semoga setiap langkah dari kita untuk memperbaiki diri diridhoi Allah sebagai ikhtiar untuk menggenapkan separuh agama kita (dan lebih dari itu, untuk menuju surga-Nya), aamiin

Selamat menikmati Qiyyamul Lail ya, barakallaahu fiikum :)


dika
Powered by Allah, The Most Merciful of All :)

No comments:

Post a Comment